Lirik Lagu Iwan Fals - Yang Terlupakan Beserta Maknanya - FaturHuda

Lirik Lagu Iwan Fals - Yang Terlupakan Beserta Maknanya
Lirik Lagu Iwan Fals - Yang Terlupakan Beserta Maknanya

Lirik Lagu Iwan Fals - Yang Terlupakan Beserta Maknanya
Hallo sobat, pada kesempatan kali ini fatur akan membuat sebuah artikel yang berjudul Lirik Lagu Iwan Fals - Yang Terlupakan Beserta Maknanya, dan semoga lirik lagu dan makna dari lagu ini bermanfaat untuk sobat semua.

Yang Terlupakan - Iwan Fals

Denting piano kala jemari menari
Nada merambat pelan di kesunyian malam
Saat datang rintik hujan bersama sebuah bayang
Yang pernah terlupakan

Hati kecil berbisik untuk kembali padanya
Seribu kata menggoda seribu sesal di depan mata
Seperti menjelma waktu aku tertawa
Kala memberimu dosa

Oh, maafkanlah
Oh, maafkanlah

Rasa sesal di dasar hati diam tak mau pergi
Haruskah aku lari dari kenyataan ini
Pernah kumencoba tuk sembunyi
Namun senyummu tetap mengikuti

Hati kecil berbisik untuk kembali padanya
Seribu kata menggoda seribu sesal di depan mata
Seperti menjelma waktu aku tertawa
Kala memberimu dosa

Rasa sesal di dasar hati diam tak mau pergi
Haruskah aku lari dari kenyataan ini
Pernah kumencoba tuk sembunyi
Namun senyummu tetap mengikuti

Pernah kumencoba tuk sembunyi
Namun senyummu tetap mengikuti

Pernah kumencoba tuk sembunyi
Namun senyummu tetap mengikuti

Makna dari Lagu Tersebut

Sudah pernah mendengarkan lagu Iwan Fals yang satu ini? Kalau sudah, menurutmu apa makna di balik lirik lagu Iwan Fals berjudul Yang Terlupakan? Kebanyakan orang mungkin mengaitkan liriknya dengan seorang laki-laki yang tak bisa melupakan mantan kekasihnya.

Mungkin, lelaki tersebut dulu pernah menyelingkuhi atau mengkhianati pasangannya. Kemudian, ia menyesali perbuatan tersebut dan ingin kembali ke pelukan mantannya. Namun, karena merasa sangat bersalah, ia lebih memilih untuk bersembunyi dari angan-angannya tersebut.

Selain berkisah tentang cinta, tahukah kamu lirik lagu Iwan Fals Yang Terlupakan ini juga memiliki makna tentang ketuhanan? Jika kamu mau menilik lebih dalam setiap penggalan-penggalan liriknya, tembang ini menceritakan tentang manusia yang terkadang melupakan penciptanya.

Terkadang, orang-orang melakukan suatu hal yang melanggar norma-norma agama. Bahkan, mereka melakukannya dengan senang hati atau sama sekali tidak memikirkan dosa yang akan diperoleh.

Misalnya saja, berbohong, berprasangka buruk, berperilaku yang merugikan orang lain, dan masih banyak lagi.

Mereka seolah-olah lupa bahwa ada Tuhan Maha Esa yang selama ini menyaksikan segala perbuatan manusia di muka bumi ini. Namun di suatu keheningan malam, mereka kemudian menyadari segala perbuatan dosanya tersebut. Hal itu tergambar dari penggalan pertama dalam lirik  lagu Iwan Fals Yang Terlupakan.

Hingga akhirnya, mereka pun menyadari bahwa salah satu cara untuk memperbaiki diri adalah dengan kembali ke jalan Tuhan. Sebesar apa pun dosa yang telah dibuat, niscaya Tuhan akan mengampuni mereka yang mau bertobat.

Hal itu tergambar dalam penggalan lirik, “Rasa sesal di dasar hati diam tak mau pergi, haruskah aku lari dari kenyataan ini. Pernah kumencoba tuk sembunyi, namun senyummu tetap mengikuti.” Penggalan lirik, “Namun senyummu tetap mengikuti,” mungkin menggambarkan bahwa Tuhan itu Maha Ampun.
Baca Juga

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel