Wajib Main! 7 Game Android Ini Gratis dan Punya Rating Tinggi
Bermain game pun bisa di mana saja, tidak perlu memiliki PlayStation atau PC bertenaga tinggi. Melalui smartphone, kamu sudah bisa memainkan berbagai game seru. Selain bagus dan seru, game yang ada di hp juga banyak yang gratis sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan biaya.
1. Alto's Odyssey
Melansir Android Authority, Alto's Odyssey memiliki fitur mekanik sederhana, grafis yang cantik, dan gaya bermain yang santai. Kamu akan bermain sebagai pemain ski menuruni bukit sambil menghindari rintangan dan membuatnya melompat tinggi.Game ini sangat mengandalkan grafis yang bagus seperti dipakai untuk wallpaper. Alto's Odyssey memang sederhana, tetapi tetap seru, dan warna gradien yang gelap menambah suasana baik untuk bermain. Yang paling utama tentu saja game ini gratis, hanya ada sedikit iklan yang mengganggu ketika kamu sedang bermain. Rating Alto's Odyssey di Play Store mencapai 4,5.
2. Call of Duty: Mobile
Game tembak-tembakan yang terkenal ini kini hadir di hp. Call of Duty (CoD) memang sudah mencuri hati para gamers di seluruh dunia. Untungnya kini game tersebut sudah tersedia di Android secara gratis.Meski demikian, konsep permainannya memang berbeda. Call of Duty: Mobile memiliki mode battle royale yang sama seperti PUBG atau Fortnite. Jadi, kamu akan berada di dalam satu map untuk melakukan pertempuran dengan 99 pemain lainnya. Game ini memiliki rating 4,3.
3. Pokemon Go
Sempat booming pada tahun 2016, Pokemon Go memang sudah tidak sepopuler dulu. Meskipun sudah tidak terlalu ramai, namun Pokemon Go masih menjadi salah satu opsi game gratis yang bisa dimainkan di Android. Pemain dapat menjelajahi dunia nyata di sekitar sambil menangkap Pokemon dan menemukan Pokestop.Sebenarnya ada banyak fitur tambahan di dalam Pokemon Go, jika dibandingkan dengan versi saat booming dulu. Tidak bisa dimungkiri, game ini akan selalu dikenang selama-lamanya. Pokemon Go memiliki rating 4,2 di Play Store.
4. PUBG
PUBG menjadi salah satu game tembak-tembakan paling populer yang pernah ada di Android. Berbekal mode battle royale, PUBG mengumpulkan 100 pemain sekaligus di sebuah pulau kecil. Para pemain akan mengumpulkan peralatan, senjata, dan kendaraan di pulau itu dan bertarung sampai menjadi pemenang atau bertahan hidup hingga akhir.Semakin lama game berlangsung, maka zona permainan semakin menyusut. PUBG sangat menantang sehingga kamu tidak akan bosan memainkannya. Adapun rating PUBG di Play Store menyentuh angka 4,3.
5. Rebel Inc
Rebel Inc merupakan game strategi yang dikembangkan oleh pengembang yang sama dari Plague Inc. Bedanya, di Rebel Inc kamu bermain sebagai pemimpin suatu negara dalam kekacauan. Kamu harus menstabilkan kawasan dengan memperkenalkan program sosial, kehadiran militer, dan memerangi pemberontak.Terdengar seru dan mudah, bukan? Tapi jangan salah, Rebel Inc sangat sulit untuk dimainkan. Kamu harus pintar dalam menyusun strategi untuk memuluskan langkah kamu ke level-level selanjutnya. Rebel Inc memiliki rating sebanyak 4,5.
6. Critical Ops
Critical Ops adalah salah satu generasi terbaru dari game First Person Shooter (FPS) dan merupakan salah satu yang terbaik. Kamu akan memerangi teroris atau kamu dapat bermain sebagai teroris jika kamu mau. Game ini memiliki komunitas multiplayer online yang kuat di mana kamu dapat bermain dengan teman-teman kamu juga. Game ini memiliki rating 4,3.7. Dream League Soccer
Suka bermain bola? Tapi selalu terkendala dengan size game bola yang besar-besar? Tenang, Dream League Soccer merupakan game sepak bola yang tidak membuat ruang penyimpanan hp kamu jadi sempit. Apalagi game ini juga tidak kalah real dibandingkan FIFA atau PES. Dream League Soccer memiliki rating 4,2 dan bisa dimainkan dengan gratis di Android.Sumber Terpercaya ~> IDNTimes